Rambut Sebagai Representasi Kecantikan Diri Pada Wanita
          Dunia wanita tidak akan pernah luput dari satu hal penting yaitu Fashion. Fashion inilah yang kemudian menjadi satu hal terpenting yang selalu diperhatikan para wanita untuk dapat menunjukkan kecantikan, keanggunan, dan kesempurnaan pada dunia diluar dirinya. Sejarahnya, tidak ada wanita yang benar-benar tidak peduli terhadap apa-apa yang terjadi pada dirinya dalam kata lain secuek atau setomboy apapun seorang wanita dia tidak akan luput dari perhatiannya terhadap apa-apa yang terjadi pada dirinya.  Hal sekecil apapun yang menyangkut dirinya pasti akan selalu diutamakan tidak terkecuali pada hal seperti “rambut”. Mengingat rambut selalu menduduki posisi penting dalam tubuh manusia yang karena fungsinya secara umum sebagai pelindung kepala, penghangat, pertanda sosial pada beberapa bangsa namun, pada wanita tenyata rambut mempunyai status istimewa yaitu sebagai representasi dari kecantikan diri seorang wanita.
          Seorang informan saya Mayfa (18) mengatakan “cewek iku pasti lebih cantik, lebih anggun lek rambut-e panjang, lurus, dan hitam (gak bergelombang)”. Namun, ada juga informan saya yang berpendapat lain Raissa (18) “kalau urusan cantik dinilai dari rambut sih relative tergantung wajah kali yaah..ada cewek rambut pendek tapi tetap cantik ada juga yang rambut panjang tapi keliatannya biasa aja soalnya kurang cocok sama wajahnya jadi, harus disesuaikan juga sih antara rambut sama bentuk wajah biar makin klop”. Terakhir informan saya yang terkenal tomboy Shella (19) mempunyai model rambut berbasis cowok dengan semir coklat muda menjadikannya terkesan seperti orang bule mengatakan “urusan cantik lek dari rambut yoo…yang penting diri sendiri puas dengan gaya rambut-e”.
              Dari hasil wawancara diatas, penulis berpendapat bahwa seiring dengan pergeseran zaman dimana saat ini kita berada dalam suatu era yang disebut dengan era Post-Modernisme menjadikan satu per-satu fungsi alami rambut mulai tergeser dari fungsi utamanya sebagai pelindung bagi kepala menjadi fungsi rambut sebagai penunjang penampilan/representasi kecantikan . Rambut merupakan komponen terpenting dalam hal fashion bagi seorang wanita, maka tidak jarang pada sebagian besar wanita akan berbuat apa saja agar rambutnya terlihat cantik, indah dan menawan. Seperti mengubah rambut lurus menjadi gelombang (pengeritingan
rambut), rambut keriting menjadi lurus (rebonding), memangkas rambut sesuai perkembangan trend, dan mewarnai rambut. Bahkan para wanita akan selalu menyempatkan diri pergi ke salon sebelum menghadiri even-event penting hanya untuk menjadikan rambutnya terlihat indah karena ia sadar betapa pentingnya rambut yang indah sebagai representasi kecantikan bagi dirinya. Dari fenomena-fenomena tersebutlah dan beberapa data yang mengacu pada beberapa informan akhirnya penulis berasumsi bahwa tata rambut wanita akan menunjukkan bagaimana kecantikan diri dari seorang wanita itu sendiri. (AjengCihuuy)







Komentar

Postingan populer dari blog ini

LAUNCHING PENGURUS HIMANTARA PERIODE 2019

Ethnography Metods : The Logic of Thingking

PROGRAM KB: EFEKTIFKAH?